Widget edited by Putra Bontang

Kamis, 10 Desember 2009

52 Formasi Tidak Terisi 321 Pelamar Lulus Tes CPNS

BONTANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Rabu (9/12) pagi, mengumumkan 321 pelamar yang lulus seleksi kedua penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemkot Bontang, untuk formasi umum 2009. Nama-nama pelamar yang lulus dapat dilihat di papan pengumuman Kantor BKD, Disosnaker, kecamatan dan kelurahan serta di website Humas dan Protokol Pemkot Bontang.


Dari 373 pegawai yang dibutuhkan untuk mengisi formasi umum 2009, sebanyak 52 formasi tidak terisi karena berbagai hal, diantaranya tidak ada pendaftar yang mengisi formasi tersebut dan juga ada pelamar yang gugur saat pelaksanaan psikotes dan kompetensi bidang.

Adapun jumlah formasi yang lulus pada penerimaan CPNS di lingkungan Pemkot Bontang terdiri dari formasi guru sebanyak 105 pelamar, tenaga kesehatan 87 pelamar dan tenaga teknis sebanyak 321 pelamar.

Kepala Bidang Pengadaan dan Mutasi BKD Bontang Hj Ajizah SE saat dihubungi via telpon selulernya Rabu (9/12) mengatakan, pelamar yang telah dinyatakan lulus diwajibkan melakukan daftar ulang dengan menunjukkan nomor tes asli, mulai tanggal 10 sampai 16 Desember 2009 di Panitia Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah Kota Bontang, Jalan P Suryanata (Ex Sendawar) Nomor 7 Bontang.

“Kelengkapan administrasi yang wajib dipenuhi oleh peserta yang lulus seleksi tahap kedua untuk permintaan Nomor Identitas Pegawai (NIP) CPNSD, dapat dilihat di papan-papan pengumuman yang telah kami tempel di beberapa tempat,” terang Ajizah seraya menambahkan bahwa peserta yang tidak memenuhi persyaratan sampai batas yang ditentukan, bakal dianggap gugur.

Sumber : Kaltimpost.web.id

Komentar :

ada 0 komentar ke “52 Formasi Tidak Terisi 321 Pelamar Lulus Tes CPNS”

Posting Komentar

Mengenai Saya

Foto saya
Setiap Ada Keinginnan Pasti Ada Jalan, Maka Dari Itu trsLah Mengejar Impian Kamu dan Belajarlah Sampai Negri Cina.... :D

Jam Sekarang

PageRank Bookmark and Share

My Facebook

Pengikut

Total Pengunjung

free counters
 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by Putra Bontang